Pemkab Bolsel Bentuk Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19

oleh -441 Dilihat
oleh

BOLSEL,DETOTABUAN.COM – Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), telah membentuk Gugus Tugas Percepatan Penanganan Virus Corona (Covid-19).

Juru bicara Pemkab Bolsel, Aldy Setiawan Gobel mengatakan, gugus tugas percepatan penanganan cirus Corona ini, melibatkan seluruh unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) mulai dari Polisi/TNI dan Instansi terkait.

“Kondisi yang ada di Bolsel ini, yang sangat sulit adalah bukan mencari orang yang sakit, tetapi mempertahankan orang yang sehat, dan memantau masyarakat yang keluar masuk dalam wilayah Bolsel,” terangnya.

Ia berharap, peran dari semua pihak mulai dari tokoh adat, tokoh masyarakat dan tokoh agama, terkait percepatan dan kelancaran dalam tindakan melakukan pencegahan penularan COVID-19.

Untuk menghindari pemberitaan dan informasi yang simpang siur terkait perkembangan dan penanganan Virus Corona ini, Pemerintah Kabupaten Bolsel, membuka layanan Call Center di nomor 0816230222.

“Call Center ini, untuk memudahkan masyarakat memperoleh laporan perkembangan penanganan Virus Corona,” pungkasnya.

(**)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

No More Posts Available.

No more pages to load.