Pemkot Kaji Lokasi Parkir Alternatif MABM

oleh -41 Dilihat
oleh

KOTAMOBAGU,DETOTABUAN.COM — Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) Kotamobagu Nasli Paputungan mengungkapkan, pihaknya akan mencari lokasi alternatif untuk lahan parkir kendaraan bagi masyarakat yang hendak beribadah di Masjid Agung Baitul Makmur.

Salah satunya lokasi Lapangan Kotamobagu, Hal ini diungkapkan Nasli kepada awak media usai kegiatan Fokus Group Discussion (FGD) awal tentang Analisis Dampak Lalu Lintas (Andalalin) Masjid Agung Baitul Makmur tahun 2019 yang dilaksanakan di Restoran Lembah Bening Selasa (15/10/19).

Menurut Nasli berbagai masukan pada sesi tanya jabaw dikegiatan FGD seperti lapangan Kotamobagu sebagai solusi dijadikan lahan parkir, masih akan memerlukan kajian, apakah bisa digunakan atau seperti apa.

“Lapangan Kotamobagu juga bisa, namun hal ini masih memerlukan kajian, untuk itu besok kita akan turun survey, yang akan melibatkan tim ahli konsultan bersertifikat dari Makassar Dr. Ir. Israil, Spd, ST, MT, IPM,” ujar Nasli

Dikatakan Nasli bila hasil survey dan kajian memungkinkan lokasi tersebut dijadikan lahan parkir.maka ini akan dimasukan pada penyusunan laporan untuk diterapkan ketika MABM sudah bisa dimanfaatkan.

“Tentu jika itu teralisasi kita akan berkordinasi dengan pihak terkait untuk bagaimana mengatur perparkiran yang ada,” ucapnya.

(Ridel)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

No More Posts Available.

No more pages to load.