BOLMONG — Memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-54, Pemerintah Kabupaten menggelar jalan sehat yang dilepas oleh Assisten I Setda Bolmong, Derek Panambunan.
Dalam sambutannya, Panambunan mengucapkan terima kasih kepada jajaran Dinas Kesehatan dan RSUD Bolmong yang telah menyuskseskan kegiatan ini.
“Atas nama Bupati, kami mengucapkan terima kasih kepada jajaran dinas kesehatan dan RSUD, yang telah bekerja keras menyuskseskan kegiatan ini,” kata Panambunan.
Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Bolmong, Sahara Albugis mengatakan, peringatan HKN dilakukan supaya warga tetap menjaga kesehatannya, bergaya hidup sehat, berpartisipasi aktif dalam jaminan kesehatan nasional.
“HKN digelar untuk mengingatkan kepada warga betapa pentingnya kesehatan dan menjaga kebersihan lingkungan. Kita harus hidup bersih, sehat dan kuat,” ungkapnya.
Ia juga berharap, semoga semangat HKN ini akan terus dibawa saat bertugas.
“Para perawat semangat dalam melayani pasien. Saya ingatkan lagi soal disiplin. Jangan sampai saat ada sidak, pegawai tak di rumah sakit atau puskesmas. Sanskinya tegas,” ucapnya. (**)