Dinilai Mubazir, Landjar Pertanyakan Pembangunan Pasar di Desa Iyok

oleh -173 Dilihat
oleh
Sehan Landjar

BOLTIM,DETOTABUAN.COM – Pembangunan pasar yang menelan anggaran senilai Rp 2 Milliar yang berlokasi di Desa Iyok, Kecamatan Nuangan. dinilai mubazir oleh Bupati Bolaang Mongondow Timur (Boltim) Sehan Salim Landjar.

Pasalnya, Pembangunan pasar tersebut kurang bermanfaat bagi masyarakat sekitar. lokasi pembangunannya pun tidak strategis dan jauh dari pemukiman warga.

“Hal ini saya lihat, Hanya menghabiskan dana saja, dan sama sekali tidak ada azas manfaatnnya. Kalaupun pasar ini dioperasikan, kemungkinan tidak akan ada aktivitas jual beli.  dari segi jangkauan dan lokasi saja tidak strategis,” terang Bupati.

Bupati menambahkan, anggaran pembangunan pasar tersebut seharusnya dikembalikan ke kas Negara. agar dananya bisa digunakan pada program-program pembangunan lain. yang nilai manfaatnya lebih untuk kepantingan masyarakat umum.

“Mestinya, Kepala Dinas terkait harus melakukan pengkajian secara matang dalam proses perencaan mengenai penentuan lokasi pembangunan, agar tidak berdampak pada kerugian keuangan Negara”. tutur Bupati Landjar, dengan tegas.

Hingga berita ini dipublis, Dinas terkait yakni Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Boltim, belum bisa dikonfirmasi soal pembangunan pasar di desa Iyok tersebut. (Win)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

No More Posts Available.

No more pages to load.