Support Pelaksanaan Musrenbang, Diskominfo Sediakan Internet Melalui Mobil TIK

oleh -79 Dilihat
oleh

BOLMONG,DETOTABUAN.COM-– Pelaksanaan Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang), disuport penuh Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Bolmong.

Buktinya, demi kelancaran jalannnya musrenbang di Kecamatan Passi Barat Diskominfo mengsupport jaringan internet dari Mobil Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) milik Diskominfo guna memudahkan para operator di setiap desa dalam menginput usulan priorita pembangunan.

Menurut Kepala Bidang Penyelenggaraan e-Government Diskominfo, Andry Mamonto, hal itu merupakan komitmen dari pihaknya untuk membantu menyukseskan pelaksanaan Musrenbang. “Iya, dengan adanya pelayanan internet ini, kami harapkan bisa membantu peserta musrenbang dalam melakukan penginputan data,” ujar Andry, Kamis (30/01/2020), saat menghadiri pelaksanaan Musrenbang di BPU, Desa Otam Barat.

Camat Passi Barat, Marief Mokodompit, mengapresiasi langkah Diskominfo Bolmong dengan menghadirkan mobil TIK untuk membantu pelaksanaan Musrenbang di wilayahnya. “Peserta musrenbang tentunya sangat terbantu dalam mengakses internet dan menginput data, dengan adanya mobil TIK ini,” ucap Marief. (Ind)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

No More Posts Available.

No more pages to load.