NK Bertemu Syarif dan Herdy, Ini Yang Dibahas

oleh -957 Dilihat

DETOTABUAN,KOTAMOBAGU-Pemandangan tak lazim terlihat pada kamis malam (23/07) di salah satu kedai, di bilangan jalan Siliwangi Kelurahan Kotobangon. Nayodo Koerniawan SH, yang merupakan wakil walikota Kotamobagu, terlihat asik bercengkrama dengan dua wakil ketua DPRD Kotamobagu, Syarif Mokodongan dan Herdy Korompot.

Pertemuan seperti ini pertama kali terjadi semenjak agenda pelantikan walikota dan wakil walikota digelar pada Tahun 2018 silam. Saat itu, Syarif Mokodongan merupakan ketua tim pemenangan, yang berhasil memenangkan TB-NK pada Pilwako Kotamobagu 2018.

Pertemuan yang berlangsung sekitar empat jam ini, ternyata memang direncanakan terjadi. Bukan secara kebetulan.

“Intinya, kami membahas masa depan Kotamobagu,” Beber Herdy Korompot

Sementara itu, Syarif Mokodongan juga mengatakan jika pertemuan itu sebagai ajang silaturahmi antara mereka yang akan intens dilakukan.

” Karena ini pertemuan yang direncanakan, saya rasa teman-teman media sudah bisa menerawang dengan sendirinya. Yah, intinya pertemuan seperti ini, akan sering kami lakukan kedepan,” Jelas wakil ketua DPRD dari Fraksi NasDem ini

Nayodo Koerniawan sendiri saat ditanyai soal pertemuan tersebut singkat menjawab jika, semua akan dijawab oleh waktu.

“waktu yang akan menjawab,” singkat wakil walikota Kotamobagu ini

Usai melakukan pertemuan, Syarif dan Herdy menegaskan, jika pertemuan tersebut tidak membahas persoalan Politik, apalagi Pilgub.

“Kami semua dari partai yang berbeda, yang semuanya mempunyai calon sendiri. Tidak mungkin kami membahas hal itu, karna partai kami masing-masing akan berkompetisi, ” Terang Herdy Korompotbyang diiyakan Syarif

Untuk diketahui, Syarif Mokodongan merupakan Ketua DPD NasDem Kotamobagu, Herdy Korompot sebagai kader partai Golkar dan Nayodo Koerniawan adalah Wakil Walikota yang diusung oleh PDI-Perjuangan.

Tentang Penulis: Administrator

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

No More Posts Available.

No more pages to load.