Pj.Wali Kota Asripan Nani Pimpin Apel Kerja Perdana Tahun 2024

oleh -1361 Dilihat
oleh

Detotabuan.com, KOTAMOBAGU – Penjabat Wali Kota Kotamobagu Asripan Nani memimpin pelaksanaan Apel Kerja Perdana bertempat di halaman eks Rumah Jabatan Bupati Bolaang Mongondow, Bukit Ilongkow–Kelurahan Kotobangon Kecamatan Kotamobagu Timur, Kamis (4/1/2024).

Mengawali sambutan, Asripan Nani menyampaikan hal terkait dipilihnya Bukit Ilongkow sebagai tempat pelaksanaan Apel Kerja Perdana.

“Mungkin ada yang bertanya kenapa Apel Kerja Perdana ini dilaksanakan di Bukit Ilongkow? Bukit Ilongkow ini adalah salah satu tempat yang bersejarah ketika Bolaang Mongondow masih bersatu sebelum pemekaran. Bukit Ilongkow ini adalah Bukit Inspirasi, Bukit yang meletakkan sejarah keberadaan Bolaang Mongondow Raya,” terang Asripan Nani.

 

“Oleh karenanya saya berdiskusi dengan Pak Sekkot dan teman–teman yang lain lanjutnya, untuk mengambil momentum menyongsong Tahun 2024 dengan melaksanakan Apel Kerja Perdana di Bukit Ilongkow, untuk kembali merefleksi perjalanan Bolaang Mongondow Raya, termasuk Kota Kotamobagu,”tuturnya.

Menurut Pj. Wali Kota, Apel Kerja Perdana Tahun 2024 hari ini, juga merupakan bentuk kesiapan seluruh Aparatur Pemerintah dilingkungan Pemerintah Kota Kotamobagu untuk memberikan pelayanan kepada seluruh masyarakat.

“Oleh karena itu, saya meminta kepada seluruh Aparatur Pemerintah dilingkungan Pemerintah Kota Kotamobagu, agar mulai pagi hari ini, dapat menyiapkan diri, melakukan Konsolidasi serta segera mengambil langkah–langkah persiapan dalam rangka untuk percepatan pelaksanaan program kegiatan dan sub kegiatan, yang akan dilaksanakan Pemerintah Kota Kotamobagu pada Tahun 2024,” tegas Asripan Nani.

Ditambahkannya, sehubungan dengan dimulainya program dan kegiatan pembangunan Tahun 2024 ini, Asripan juga meminta kepada seluruh Organisasi Perangkat Daerah, untuk selalu memperhatikan tema pembangunan Daerah Kota Kotamobagu Tahun 2024, yakni, ”Meningkatkan sumber pembiayaan pembangunan melalui tata pemerintahan yang baik, demokratis dan berdaya saing,” serta tentunya selalu tertib, efektif, efisien, transparan, bertanggung jawab dan taat terhadap seluruh peraturan perundang–undangan, khususnya dalam hal pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah.

“Demi suksesnya Program dan Kegiatan yang akan dilaksanakan pada Tahun 2024 ini, maka saya juga meminta kepada seluruh pejabat di lingkungan Pemerintah Kota Kotamobagu, untuk membuat rencana sebagai kontrol pelaksanaan program serta Kegiatan pada Tahun 2024 ini, untuk dilaporkan kepada saya secara berjenjang, sebagai bahan evaluasi kinerja, setiap pejabat dilingkungan pemerintah daerah Kota Kotamobagu,” tambahnya.

Di momentum awal tahun 2024, Pj. Asripan Nani pun menegaskan pentingnya disiplin ASN.

“Saya meminta kepada seluruh jajaran ASN dilingkungan Pemerintah Kota Kotamobagu untuk meningkatkan disiplin, dalam tugas dan tanggung jawab sebagai seorang ASN. Khusus untuk penegakan dan pengawasan disiplin ini, saya meminta komitmen seluruh jajaran Pemerintah Kota Kotamobagu, mulai dari Sekretaris Daerah, Asisten, dan seluruh Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah dilingkungan pemerintah Kota Kotamobagu untuk melaksanakan Penegakan dan Pengawasan Disiplin secara tegas, mulai dari disiplin kerja, disiplin waktu, termasuk disiplin penggunaan pakaian dinas bagi Pegawai Negeri Sipil dilingkungan pemerintah kota kotamobagu, yang sesuai ketentuan”, ucap Asripan Nani.

Turut hadir Sekretaris Daerah Kota Kotamobagu Sofyan Mokoginta, S.H, Asisten I Pemerintah Kota Kotamobagu Nasli Paputungan, S.E, Asisten II Pemerintah Kota Kotamobagu, Adnan., S.Sos., M.Si., Asisten III Pemerintah Kota Kotamobagu, Moch. Agung Adati., S.T., M.Si., para pimpinan Organisasi Perangkat Daerah dilingkungan Pemerintah Kota Kotamobagu, para Camat, Lurah dan Sangadi, serta perangkat Kelurahan dan Desa se–Kota Kotamobagu serta para Aparatur Sipil Negara dilingkungan Pemerintah Kota Kotamobagu.

(Adv/ Ida)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

No More Posts Available.

No more pages to load.