Pemkab Bolmong Terus Canangkan UPPKS

oleh -53 Dilihat
oleh

BOLMONG,DETOTABUAN.COM-Monitoring dan evaluasi kinerja kelompok Usaha Peningkatan Keluarga Sejahtera (UPPKS) terus dicanangkan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolmong, melalui Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Daerah (BKKBD) Bolaang Mongondow (Bolmong).

Kepala BKKBD Bolmong, Teguh Haryanto, mengatakan belum lama ini kelompok UPPKS di Desa Diat Kecamatan Lolak, sudah menikmati hasil dari program tersebut.

“Masyarakat di desa itu, sudah menikmatinya. Karena kelompok tersebut telah memanen hasil tanam mereka yakni kacang tanah,” katanya (08/03)

Sementara, menurut Kepala Bidang (Kabid) Keluarga Sejahtera dan Pemberdayaan Keluarga (KSPK), kelompok UPPKS berada di 15 kecamatan yang ada di Bolmong. Jika usaha kelompok tersebut berkembang, maka akan ditambah suntikan modal.

“Kami terus memantau perkembangan kelompok UPPKS. Kalaupun sudah berkembang akan diberikan modal tambahan oleh pihak ketiga yang bekerja sama dengan BKKBD,” katanya.

Dia menjelaskan, maksimal tiap kelompok UPPKS beranggotakan sekira 10 sampai 20 orang.

“Nantinya kelompok tersebut akan mengkoordinir usaha itu. Kemudian, bantuan ini diperuntukan bagi masyarakat yang kurang mampu, guna meningkatkan taraf hidup mereka,” ujarnya. (Oct)

 

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

No More Posts Available.

No more pages to load.