Rumah Adat MOTAYOK di Resmikan Sekda Bolmong

0
373

BOLMONG,DeTOTABUAN.COM-Rangkaian pembangunan Rumah Adat Program Revitalisasi Desa Adat yang dilaksanakan oleh Dirjen Kebudayaan, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Tahun 2015 yang berlokasi di Desa Bilalang Baru di Resmikan.

Acara di Mulai dengan Penjemputan adat Itum – Itum oleh Pemangku adat, kepada Sekda Bolmong Ashari Sugeha yang mewakili Bupati Bolaang Mongondow, bersama dengan Kepala Balai Pelestarian Budaya (BPNB) Manado, Rusli Manorek dan Nujul Kristanto Mewakili Direktur PKT Dirjen Kebudayaan,RI

Selanjutnya Gunting Pita serta penandatangan Prasasti oleh Sekda Bolmong kemudian dilanjutkan dengan peninjawan Rumah Adat MOTAYOK oleh seluruh Rombongan.

Dalam sambutan yang dibacakan oleh Sekretaris Daerah Bupati Bolaang Mongondow Berharap agar dengan peresmian Rumah adat Motayok ini diharapkan mampu memotifasi serta mendorong masyarakat, pemerintah Kabupaten dan Pusat untuk lebih bersinergi dalam pelestarian dan pengembangan kebudayaan.

Harapannya agar keberadaan Rumah Adat ini bisa lebih memacu masyarakat untuk terus mempertahankan nilai – nilai luhur yang diwariskan oleh leluhur Bolaang Mongondow untuk diimplementasikan dalam kehidupan sehari – hari.

Sementara itu penyampaian Kepala BPNB Manado, mengharapkan agar kedepan lebih banyak lagi komunitas Budaya, Sanggar serta Desa untuk berpartisipasi dalam pelestarian Budaya karena pemerintah Pusat membuka Peluang bantuan bagi seluruh komunitas dan Desa yang konsen terhadapa Kebudayaan, karena pondasi pembangunan Nasional yang bersifat Universal ada pada Budaya, sehingganya Pemerintah Pusat menaruh perhatian serius terhadap hal ini.

Pada kegiatan ini juga dihadiri oleh Assisten III, Hj Ulfa Paputungan, Serta Serta Jajaran SKPD dilingkungan Pemkab Bolmong, sangadi se Kecamatan Bilalang dan staf BPNB Manado.(Oct)

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.