Kinerja DPRD Bolmut Disorot

oleh -165 Dilihat
oleh

BOLMUT,DETOTABUAN.COM – Memasuki triwulan II (Kedua) tahun 2018, agenda kerakyatan DPRD Bolmut, keliatan masih jalan di tempat.

Terpantau aktivitas di gedung rakyat ini sering tak berpenghuni, hanya Aparatur Sipil Negara (ASN) Sekretariat yang terlihat berada di Gedung para wakil rakyat itu.

Terinformasi hampir semua anggota Dekab Bolmut, sering berada di luar daerah dengan agenda Tugas Luar (TL). Padahal, banyaknya agenda rutin seperti Paripurna Program Legislasi Daerah (Prolegda) sampai hari ini belum di gelar.

Hal ini mendapat kritikan pedas dari salah satu pengamat politik Bolmut Arifin Bolota.

“Jika kita melihat daerah-daerah lain, mereka sudah masuk pada Paripurna LKPJ bupati, namun sayang di daerah ini sejumlah anggota Dekab Bolmut sedang melakukan tugas luar, padahal banyak agenda penting yang seharusnya segera diselesaikan, untuk itu kami sebagai masyarakat meminta kepada para anggota Dekab Bolmut untuk segera menyelesaikan berbagai tugas dan tanggung jawab tersebut,” singgung Arifin.

Menanggapi hal itu, Ketua Badan Legislasi (Banleg) DPRD Bolmut Abdul Eba Nani mengungkapkan, memang ada beberapa agenda yabg sudah di laporkan langsung kepada Ketua Dekab Bolmut yang saat ini di jalankan oleh salah satu pimpinan DPRD yaitu Salim bin Abdulah.

“Saya sudah mengagendakan bahkan sudah di tindak lanjuti oleh Badan Musyawarah (Banmus), sehingga itu Kami tinggal menunggu keputusan dan Perintah Ketua Dekab Bolmut karena semua sudah teragenda dengan baik,” kata Eba.

Politisi Partai Amanat Nasional (PAN) Bolmut ini pun meminta maaf kepada seluruh masyarakat Bolmut yang sampai saat ini masih peduli atas kinerja Dekab Bolmut.

“Memang kami juga telah mendapatkan informasi jika daerah-daerah lainnya telah sukses menggelar Paripurna LKPJ Bupati, namun karena belum adanya keputusan dan perintah dari Ketua Dekab Bolmut, maka kami pun tidak bisa mengambil kebijakan secara sepihak,” tutup Nani, yang juga ketua Fraksi PAN Dekab Bolmut ini.

(Amor)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

No More Posts Available.

No more pages to load.