BOLSEL,DETOTABUAN.COM – Tak kenal lelah, Bupati Bolaang Mongondow Selatan, Hi. Iskandar Kamaru, S.Pt kembali memantau, sekaligus menyerahkan bantuan logistik kepada masyarakat terdampak Banjir di Desa Molibagu, Kecamatan Bolaang Uki, Sabtu (25/7/2020) tadi.
Disela-sela penyerahan tadi, Bupati berharap, semoga bencana banjir yang melanda Desa Molibagu dan sebagian besar wilayah Bolsel ini, bisa secepatnya surut agar warga bisa kembali beraktivitas.
“Kami sangat berharap, banjir segera surut sehingga warga bisa kembali beraktivitas seperti biasa,” ujar Bupati.
Namun demikian, Bupati meyakinkan warganya, bahwa Pemkab Bolsel akan selalu ada bersama mereka, dalam kondisi apapun.
“Karena musibah rakyat Bolsel adalah musibah kita semua, begitupun derita rakyat Bolsel adalah derita kami juga,” pungkas Bupati.
Diketahui, saat turun ke lokasi banjir, Bupati turut didampingi Asisten I Setda Kabupaten Bolsel, sejumlah Kepala OPD, Camat dan Sangadi Desa Molibagu.
Berikut Foto Foto Bupati saat turun memantau dan memberikan bantuan Logistik :
(Tio)