SULUT,DETOTABUAN.COM – Dewan Pengurus Cabang (DPC) Banteng Muda Indonesia (BMI) se-Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) resmi dilantik, Sabtu (11/6/2022) tadi bertempat di Yama Resort Hotel Tondano, Kabupaten Minahasa, Sulut.
Pelantikan tersebut dihadiri langsung oleh Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto dan Ketua DPP PDIP bidang pemuda dan olahraga Eriko Sotarduga.
DPC PDI Perjuangan Bolsel yang diwakili Wakil Ketua DPC Deddy Abdul Hamid, menyerahkan PATAKA BMI ke DPC BMI Bolsel yang baru saja dilantik.
Deddy berharap, semoga dengan terbentuknya BMI Bolsel, dapat membantu kerja – kerja partai kedepan serta menambah kekuatan Bagi PDIP Bolsel untuk memenangkan pemilu 2024 Nanti.
“Saat ini DPC PDIP Bolsel, tengah mempersiapkan diri menyambut Pemilu 2024, beberapa sayap partai telah dibentuk, selain BMI ada juga Repdem (Relawan Perjuangan Demokrasi) dan yang sementara di bentuk adalah Taruna Merah Putih (TMP) dan Baitul Muslimin Indonesia (Bamusi),” ujar Wakil Bupati Bolsel itu.
Deddy menambahkan, dengan terbentuknya sayap partai ini, diharapkan dapat menjadi penyemangat kelompok milenial untuk masuk kedalam politik, namun Deddy meminta, dalam melaksanakan program kerja, BMI tetap dalam garis komando Partai.
“Setelah semua tim sayap terbentuk, DPC PDIP Bolsel akan menggelar Rapat Koordinasi dengan seluruh Badan dan sayap untuk persiapan menjelang Pemilu 2024,” pungkasnya.
(***/Tio)