BOLTIM,DETOTABUAN.COM – Pemerintah Desa (pemdes) Tombolikat Selatan (tomsel) Melaksanakan rapat pembentukan pengurus Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) di gedung olahraga desa Tombolikat Selatan (Tomsel), Selasa, (29/10) kemarin.
Dalam pelaksanaan pemilihan KSB Bumdes dihadiri Camat kecamatan tutuyan Kalli Mokodompit, S.Pd, Ketua BPD Tomsel, Aparat desa, tokoh pemuda dan sejumlah masyarakat.
Sangadi Tomsel, Zulkifli Mokodompit yang membuka kegiatan ini menyampaikan harapannya agar Bumdes mampu dikelola dengan baik.
Lanjutnya, akan lebih baik jika yang menjadi ketua bumdes adalah generasi muda yang memiliki jiwa kewirausahaan serta manguasai IT.
Dalam kesempatan itu, Feiby Palealu PLD Kecamatan tutuyan mengatakan Siap mendampingi pengurus terpilih.
“Pengurus Bumdes harus mampu melihat potensi paling besar didesa sesuai kebutuhan masyarakat,” kata Palealu.
Pemilihan dipimpin camat tutuyan, Dari hasil musyawarah terpilih sebagai Ketua Bumdes Hendri Mokodompit, Sekretaris Julianto Mamonto, serta Bendahara Sartika Dilapanga.
(Hendri)