Dinas P3A Kotamobagu Gelar Rakor Kota Layak Anak

oleh -899 Dilihat

KOTAMOBAGU,DETOTABUAN.COM–Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) menggelar Rapat Kordinasi dan Evaluasi Gugus Tugas Kota Layak Anak (KLA) Kotamobagu Tahun 2019. Senin (09/12).

Kegiatan ini dilaksanakan di ruang rapat Dinas P3A. dan dihadiri Assisten I Teddy Makalalag, Assisten III Adnan Masiinae, Kapolsek Kotamobagu, Kepala OPD dan undangan lainnya.

Assisten I Teddy Makalalag dalam sambutan mengatakan, terciptanya Kota layak anak harus didukung oleh semua unsur, tidak hanya pemerintah namun masyarakat, pihak swasta dan pihak terkait lainnya.

” Dukungan dari semua pihak itu sangat penting dalam upaya mendukung Kotamobagu sebagai Kota Layak Anak. mulai dari toko Masyarakat, LSM, Dunia Usaha, bahkan dari pihak media massa,” ujar Teddy

Sementara itu Kepala Dinas P3A Siti Rafika Bora mengatakan, rapat kordinasi tersebut bertujuan mengevaluasi berbagai program KLA yang telah dilaksanakan sejak tahun 2018 lalu hingga tahun 2019 saat ini.

” Kegiatan ini rutin kita laksanakan setiap triwulan sekali, hal ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana program yang telah dijalankan,” ungkap Rafika

Lanjutnya, untuk rakor hari ini ada beberapa program yang belum maksimal sehingga itu ini yang menjadi tugas kita kedepan agar program tersebut bisa berjalan dengan baik.

” Tentunya untuk mewujudkan hal ini diperlukan juga kerjasama semua pihak, untuk itu hingga kini kita terus berupaya agar semua unsur dapat terlibat dalam program Kota layak anak ini,” tutur Rafika

(Ridel)

Tentang Penulis: Administrator

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

No More Posts Available.

No more pages to load.