Fasilitator dan Kordinator NAHP Ikut Pembekalan Terkait BSPS

oleh -44 Dilihat
oleh

KOTAMOBAGU,DETOTABUAN.COM–
Dinas Perumahana Rakyat dan Kawasan Pemukiman (PRKP) Kotamobagu, memberikan pembekalan kepada tim teknis, tenaga fasilitator lapangan dan kordinator fasilitator Nasional Affordable Housing Program (NAHP) Kota Kotamobagu dan Kabupaten Boltim Tahun 2019.

Kegiatan tersebut digelar di Aula Rumah Dinas Walikota, Kamis (5/9/2019).
dan dibuka sekretaris Dinas Perkim Anki Taurina Mokoginta serta dihadiri oleh sangadi/ lurah.

Anki mengatakan Kegiatan ini merupakan satu kesyukuran bagi kita semua. Dimana, peran penting ini tidak lepas dari teman-teman fasilitator yang mampu mengawal kegiatan diawal tahun.

” Tentu pemerintah pusat menilai bahwa kita masih dipercaya lagi untuk mendapat bantuan ini,” ujar Anki.

Lanjutnya, dengan adanya BSPS atau bantuan rumah terjangkau ini, bisa lebih meringankan masyarakat yang membutuhkan bantuan dalam hal hunian.

“Ini menjadi project yang dapat dirasakan masyarakat manfaatnya. Insya allah nanti teman-teman fasilitator sebentar akan mendapatkan penbekalan dan tim kita bisa mengemban amanah ini,” tuturnya.

Dalam kesempatan itu Anki juga menghimbau, agar para Sangadi/Lurah dari Kotamobagu dan Boltim untuk turut mengawasi.

” Sekarang ini program pemberdayaan masyarakat sangat rentan dengan temuan persoalan, sehingga untuk itu perlu kita kawal agar programnya bisa berjalan dengan baik,” imbaunya.

(Ridel)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

No More Posts Available.

No more pages to load.