Paskibraka Kotamobagu Latihan Gabungan Bersama Pasukan TNI-Polri

0
18
Suasana latihan gabungan Paskibraka Kotamobagu bersama pasukan TNI-Polri

KOTAMOBAGU,DETOTABUAN.COM – Menjelang peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia ke-78 pada tanggal 17 Agustus mendatang, Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kota Kotamobagu turut menjalani latihan gabungan bersama pasukan 45 dari unsur TNI dan Polri.

Tujuan dari latihan gabungan ini adalah untuk memantapkan formasi dan tugas masing-masing pasukan, baik dari Paskibraka maupun pasukan 45, guna mempersiapkan upacara kenegaraan pengibaran Bendera Sang Saka Merah Putih yang akan dilaksanakan secara serentak di seluruh Nusantara.

Kepala Bidang Pemuda dan Olahraga Kotamobagu, Yani Potabuga, dalam pernyataannya kepada media pada Jumat (11/8/2023), menyampaikan bahwa saat ini Paskibraka sedang berlatih bersama pasukan 45 dari TNI dan Polri. Dalam latihan ini, semua pasukan telah memfokuskan diri pada pemantapan formasi dan tugas masing-masing.

Yani juga menjelaskan bahwa kesehatan dan kondisi fisik serta mental calon anggota Paskibraka tetap terjaga dengan baik.

“Alhamdulillah, hingga saat ini semua calon anggota Paskibraka dalam kondisi prima selama menjalani latihan fisik dan mengikuti diklat. Kami selalu memantau perkembangan kesehatan mereka setiap harinya dengan dukungan dari tim medis yang siap sedia,” ungkap Yani.

(Ludin)

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.