BOLMONG,DETOTABUAN.COM– Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) tahun 2022 mulai disusun, Kamis (21/01/2020).
Rapat penyusunan RKPD tersebut dipimpin Kepala Badan Perenceanaan dan Pembangunan Daerah (Bappeda) Yarlis Hatam, didamping Sekretaris Aldy Pudul bersama jajaran, di ruang rapat Kantor Bappeda di Lolak, serta dihadiri seluruh pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD).
“Iya penyusunan RKPD tahun 2022 mulai disusun. Rapat dilakukan untuk memperoleh saran dan masukan dari perangkat daerah dan stakeholder,” kata Kepala Bappeda Yarlis Hatam.
Dia menjelaskan, RKPD tahun 2022 Pemkab Bolmong merupakan tahun terakhir dengan tema kemandirian ekonomi di seluruh wilayah yang terintegrasi dan berkelanjutan.
Menurutnya, terdapat beberapa tahapan penyusunan RKPD. Mulai dari persiapan penyusunan, konsultasi publik, penyusunan rancangan awal, penyusunan Kebijakan Umum Anggaran serta Prioritas dan Plafon Anggaran Sementara (KUA-PPAS).
“RKPD adalah dokumen perencanaan tahunan sebagai implementasi dari Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD). Di dalamnya berisi kerangka ekonomi, prioritas pembangunan, rencana kerja, dan anggaran yang digunakan dalam kurun waktu satu tahun,” tuturnya.
Maka dari itu dia meminta, perlu ada sharing bagi pimpinan OPD untuk penyusunan di OPD tersebut. “Dokumen rancangan awal RKPD tahun 2022 akan menjadi acuan oleh perangkat daerah untuk menyusun Renja. Dengan demikian, renja perangkat daerah harus mengacu kepada program prioritas yang tertuang dalam rancangan awal,” jelasnya. (Ind)