Pemkot Kotamobagu Dapat Bantuan Dari Kementrian P3A

oleh -83 Dilihat
oleh

KOTAMOBAGU,DETOTABUAN.COM–Pemerintah Kotamobagu mendapatkan bantuan berupa sarana bermain rumah anak, dari Pemerintah Pusat melalui Kementrian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (P3A).

Menurut Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (P3A) Kotamobagu Siti Rafika Bora, bantuan tersebut telah diterima dan nantinya ditempatkan di empat Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) di Kota Kotamobagu.

“ Diantaranya Puskesmas Kotabangon, Gogagoman Upai dan Puskesmas Motoboi,” kata Rafika Bora, Senin(18/03).

Dikatakannya Bantuan Sarana bermain anak di Puskesmas ini bertujuan meningkatkan proses belajar anak.

“ Jadi jika ada keluarga pasien atau kegiatan Posyandu di Puskesmas maka anak-anak bisa belajar dan bermain dengan fasilitas yang telah disediakan tersebut.” singkat Rafika

(*ridel)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

No More Posts Available.

No more pages to load.