Rakor Pembentukan Pokja PKP Digelar Bappeda Bolmong

oleh -69 Dilihat
oleh

BOLMONG,DETOTABUAN.COM– Kepala Bappeda Bolmong, Yarlis A Hatam, saat membuka Rapat koordinasi (Rakor) pembentukan pokja penyelenggaraan Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP), Kamis (8/10/2020), di ruang rapat kantor Bappeda Bolmong.

Rakor ini antara Bappeda Bolmong bersama Balai Prasarana Permukiman Wilayah Sulawesi Utara dan Balai Pelaksana Penyediaan Perumahan Sulawesi I.

Dalam sambutanya, Yarlis mengatakan bahwa dalam penyelenggaraan PKP diperlukan kolaborasi dan sinergi. “Hal tersebut sangat diperlukan karena dalam implementasi diperlukan outcome dalam pencapaian output yang dilakukan berbagai pihak sebentar nanti dalam pencapaian perencanaan dalam pokja PKP,” kata Yarlis.

Sementara itu, Kabid Infrastruktur dan Kewilayahan, Winci Mokorimban menambahkan, pelaksanaan rakor pembentukan pokja PKP sangat penting. “Karena bertujuan dalam perencanaan pembangunan di bidang infrastruktur di kabupaten Bolmong,” katanya.

Rakor tersebut juga digelar dengan mengikuti prosedur protokol penanganan Covid-19. Peserta diwajibkan untuk mengukur suhu tubuh sebelum mengikuti kegiatan, serta diharuskan melakukan 3 M, yakni Memakai masker, Mencuci tangan dan Menjaga jarak.

Hadir dalam rakor ini Kepala Balai Prasarana Permukiman Wilayah Sulawesi Utara diwakili oleh Halid Saleh Kepala Seksi (Kasie) Pelaksanaan Wilayah I, dan Victor Watuseke mewakili Kepala Balai Pelaksana Penyediaan Permuahan Sulawesi I. (Ind)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

No More Posts Available.

No more pages to load.