Detotabuan.com, Asahan.
Bupati Asahan melalui Asisten Administrator Umum melantik dua orang pejabat administrator di Disdukcapil Asahan, Senin (3/6) lalu.
Adapun pejabat administrator yang dilantik yaitu Nixon Rauven Sitompul, SAP, MAP sebagai Sekretaris dinas dan Bayu Perwira, ST,M.Si sebagai Kabid Pelayanan Pendaftaran dan Penduduk pada Disdukcapil Asahan.
“Kegiatan pelantikan ini berdasarkan Surat Keputusan Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia Nomor 800.1.3.3-1207 DUKCAPIL tahun 2024 tentang pengangkatan dalam jabatan administrator selaku Sekretaris Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Asahan,” jelas Asisten Administrator Umum Drs. Muhilli Lubis.
Asisten Administrasi Umum, Muhilli Lubis berpesan kepada pejabat yang dilantik agar mempedomani fungsi dan tugasnya dengan baik, sehingga mengetahui kedudukan dan wewenang dalam bertugas .
“Jadilah ASN yang berakhlak dan dapat membina kerjasama yang harmonis terhadap seluruh rekan kerja dengan menciptakan suasana kerja yang kondusif, sejuk dan nyaman,” ucapnya.
Selain itu, lanjut Muhilli, diharapkan juga agar membuat terobosan inovasi yang berkaitan dengan pelayanan pendaftaran penduduk.
“Diharapkan kepada saudara yang dilantik untuk selalu mempedomani 3T (Tertib Dalam Administrasi, Tertib Dalam Anggaran dan Tertib Dalam Bertugas),” ungkapnya.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Asisten Administrator Umum, Kepala BKPSDM Asahan, Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Asahan, pejabat dan ketua DWP Disdukcapil Asahan.
(Nova)