Dalam sambutannya, Fazal menyampaikan pada momen halal BI halal ini, permintaan maaf kepada para tamu.
“Selamat Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1443 Hijriah. Mohon maaf lahir dan batin atas semua kesalahan-kesalahan, kekhilafan yang selama ini tidak berkenan, saya mohon maaf setulus-tulusnya,” ucap Aleg termuda di DPRD Bolmong tersebut.
Lebih lanjut, Politisi Partai Amanat Nasional (PAN) yang juga ketua DPD PAN Bolmong ini mengatakan usai libur Lebaran, para legislator akan kembali bekerja melayani kepentingan masyarakat.
“Terhitung mulai besok, pelaksanaan tugas pokok DPRD akan kembali dimulai. Hal ini termasuk melayani dan menyerap aspirasi masyarakat kabupaten Bolmong dan terutama di dapil saya,” kata Fazal.
Fazal pun berharap ke depannya, suasana Lebaran seperti ketupat yang rangkaian nya adalah halal bihalal dapat terus dipelihara dan tetap terjaga. Menurutnya, suasana halal bihalal seperti ini akan mempererat hubungan tali silaturahmi antara konstituennya dalam hal melayani dan menyerap aspirasi masyarakat.
“Untuk undangan halal bihalal pada hari ini merupakan undangan umum terbuka untuk masyarakat di dapil 2. Bahkan para sahabat saya diundang juga dalam acara silaturahmi ini,” ungkap Fazal.
Terpantau, banyak warga berdatangan dikediaman aleg Bolmong itu yang dikenal sosial, dan bersahabat dengan siapapun. (Yono).