BOLMONG,DETOTABUAN.COM – Musibah kebakaran terjadi di Dusun 02 RT 06, Desa Tanoyan Selatan Kecamatan Lolayan, Jumat (3/4) tadi sekitar pukul 18.30 Wita.
Kebakaran tersebut menghanguskan 1 unit rumah permanen milik Saprudin Tulung (41).
Kepala BPBD Bolmong melalui Kasie Tanggap Darurat, Abdul Muin Paputungan mengatakan, dari informasi yang mereka MLterima, dugaan sementara api berasal dari bagian atap akibat korsleting arus pendek listrik.
Masyarakat yang melihat kejadian tersebut bergotong royong turut serta membantu memadamkan api agar tidak menjalar kerumah yang lain.
“Api baru dapat dipadamkan sektitar Pkl. 20.30 Wita dengan menggunakan peralatan seadanya,” ujarnya.
Berdasarkan hasil Assesment Personil TRC BPBD Kabupaten Bolaang Mongondow, Taksiran sementara kerugian akibat musibah tersebut sekitar Rp.150.000.000.