Sekda Buka Pelaksanaan Ujian CAT CPNS di Kabupaten Bolmong

oleh -62 Dilihat
oleh

ADVERTORIAL

Pemerintah Kabupaten Bolmong, Jumat (9/11) tadi, Resmi membuka pelaksanaan ujian Computer Assisted Test (CAT) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) yang dilangsungkan di SMK Cokroaminoto, Kota Kotamobagu.

Sesuai jadwal BKN, Pelaksanaan Tes 1.714 peserta CPNS Bolmong akan berlangsung selama 4 hari kedepan, terhitung mulai Jumat hari ini, hingga Senin (12/11) pekan depan.

Sekda Bolmong dan jajaran pejabat terkait saat memantau hasil perolehan nilai pada pelaksanaan ujian CAT sesi pertama.

Sekda Bolmong Tahlis Gallang SIP MM saat pembukaan ujian tadi, memberikan apresiasi kepada 1.714 peserta yang sudah mendaftar di Kabupaten Bolmong pada seleksi CPNS tahun 2018.

“Kami bersyukur karena kalian sudah memilih bolmong dalam pendaftaran CPNS tahun ini, harapan kami semoga peserta yang ada ini, mampu memenuhi kebutuhan CPNS di daerah, sehingga formasi yang didapatkan Pemkab Bolmong, dapat terisi semua.,” ujar Sekda yang hadir mewakili Bupati.

Pengambilan kartu ujian peserta CPNSD yang lolos seleksi berkas.

Lebih lanjut Sekda mengungkapkan, kalaupun pemerintah pusat memberikan formasi lebih, Pemkab justru senang karena membuka peluang lebih besar kepada putra-putri daerah. Namun, dari 500 kuota yang diajukan, hanya 250 yang disetujui.

Sekda berharap, peserta yang ada saat ini, benar-benar memanfaatkan peluang yang ada, termasuk efisiensi waktu dalam pengerjaan soal.

“Kunci dalam pengerjaan soal, tetap tenang, jangan tegang, kemudian perhatikan waktu, jangan sampai karena terlalu fokus ke materi tes yang lain, kemudian kalian kehabisan waktu,” terangnya.

Pansel CPNSD Bolmong mendampingi calon pelamar yang melakukan proses registrasi di portal sscn.bkn.go.id

Meski demikian kata Sekda, Pemkab Bolmong telah memikirkan berbagai kemungkinan terburuk, termasuk jika tingkat kelulusan ujian CAT CPNS Bolmong sama seperti di daerah lain.

“Jika terjadi seperti itu, maka usai pelaksanaan ujian ini, kita akan coba koordinasi dengan beberapa daerah untuk menyurat ke Kemenpan, karena  kalau angka kelulusannya minim, bisa-bisa Bolmong kehabisan PNS, apalagi setiap tahunnya ada 100-an lebih PNS yang pensiun,” pungkas Sekda.

Bupati bolmong bersama Walikota Kotamobagu saat menemui MsnpanRB Drs. Syafrudin, MSi

Pun demikian dengan Bupati Bolmong, Dra Hj Yasti Soepredjo Mokoagow jauh sebelum pelaksanaan tes CPNS ini, Bupati telah menemui MenpanRB, Drs. Syafrudin, MSi di jakarta. Ada beberapa hal yang menjadi usulan ke Kemenpan, diantaranya menyangkut penurunan nilai passing grade.

Meski belum ada keputusan resmi, namun MenpanRB berjanji, akan menyampaikan usulan tersebut kepada Panselnas, selaku pihak yang memiliki kewenangan penuh dalam proses seleksi CPNS tahun 2018.

Bupati Bolmong Dra Hj Yasti Soepredjo, Mokoagow (Kiri), Menpan RB Drs. Syafrudin, MSi (Tengah) dan Walikota Kotamobagu, Ir. Hj Tatong Bara foto bersama. (Foto : TUP Humas dan Protokoler)

Diketahui, 1.714 Peserta ujian CAT CPNS Bolmong yang tersisa ini, telah melewati proses seleksi yang cukup panjang mulai dari tahap pendaftaran, pemasukan berkas fisik, seleksi berkas hingga pengambilan kartu ujian.

Berbagai upaya telah dilakukan pemkab Bolmong dalam perekrutan CPNS 2018, mulai dari memberikan pendampingan dalam proses registrasi (pendaftaran), hingga pelaksanaan simulasi CAT kepada seluruh peserta.

(ADV/Tio)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

No More Posts Available.

No more pages to load.