Hadiri Rakernas, Tatong Bakal Calon DPR RI dari Partai NasDem ?

oleh -628 Dilihat
oleh
Tatong Bara foto bersama dengan petinggi Partai Nasdem, saat hadir di Rakernas. (Foto : detotabuan.com/Octav)

KOTAMOBAGU,DETOTABUAN.COM – Kabar Walikota Kotamobagu Ir. Hj. Tatong Bara akan maju ke DPR RI pada Pileg 2024 semakin jelas.

Berdasarkan imformasi salah satu kader Nasdem Kotamobagu, jika nama Tatong Bara menjadi salah satu figur yang diusulkan dalam bursa Calon anggota DPR RI Dapil Sulut dari Partai Nasdem.

“Pada jenjang Rakoorda DPD NasDem Kotamobagu beberapa waktu lalu, nama ibu Tatong Bara dan pak Kamran Mochtar Podomi (KMP) memang diusulkan menjadi Calon anggota DPR RI dapil SULUT dari DPW Partai NasDem Sulawesi Utara,” ujarnya sembari meminta namanya tak di publis.

Meski demikian kata dia, nama nama tersebut belum final baru sebatas usulan, sebab Partai Nasdem punya mekanisme tersendiri dalam mencalonkan figur apalagi yang akan ke DPR RI.

“Yang paling utama tentu hasil survey, tapi melihat debut Ibu Tatong sebagai Walikota kotamobagu dua periode, saya kira itu tidak bisa diragukan lagi,” sebutnya.

Meski belum ada pernyatan langsung dari Ir. Hj. Tatong Bara terkait kebenaran informasi tersebut, namun Tatong terlihat mulai intens mengikuti agenda agenda kepartaian.

Rabu (15/06/2022) kemarin, Tatong terlihat hadir dalam Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Partai NasDem, di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta Pusat.

Tatong yang belakangan diketahui masih menjabat sebagai Wakil Ketua Dewan Pakar DPW NasDem Sulut itu, terlihat hadir bersama Bupati Boltim Sam Sachrul Mamonto.

Jika Tatong dan Kamran benar benar dicalonkan oleh partai Nasdem, maka pertarungan Figur asal BMR ke DPR RI akan semakin sengit pada Pileg 2024.

Sebut saja ada Dra. Hj. Yasti Sopredjo Mokoagow, Anugerah Didi Moha, Djelantik Mokodompit, Leksi Mamonto dan juga Rocky Wowor.

Laporan : Octav Singal

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

No More Posts Available.

No more pages to load.