Pj Bupati Bolmong Hadiri Pelantikan Pengurus Wilayah BKMT Provinsi Sulut

0
337
Bupati Bolmong Ir Limi Mokodompit MM bersama ketua Tim penggerak PKK Bolmong Iryanti Uswanas Mokodompit.

BOLMONG, DETOTABUAN.COM – Penjabat Bupati Bolaang Mongondow (Bolmong) Ir Limi Mokodompit MM, hadir pada acara pelantikan Pengurus Wilayah Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut). Pelantikan dipusatkan di lapangan olahraga kelurahan Molinow, Kota Kotamobagu, Sabtu (21/10/2023).

Dra Hj Yasti Soepredjo Mokoagow, dipercayai memimpin Ketua Wilayah BKMT Provinsi Sulut, periode 2023-2028.

Tampak hadir, Wakil Gubernur Sulut Steven OE Kandouw, para kepala daerah sebolmong raya yakni Penjabat Wali Kota Kotamobagu Asripan Nani, Bupati Bolsel Iskandar Kamaru, Penjabat Bupati Bolmut dan para pimpinan OPD sebolmong raya dan seluruh pengurus daerah BKMT se-Sulut.

Bupati Bolmong Ir Limi Mokodompit MM, mengucapkan selamat atas pelantikan pengurus wilayah BKMT Sulut tersebut.

“Saya ucapkan selamat kepada pengurus wilayah BKMT Sulut, yang dipimpin oleh Dra Yasti Mokoagow, pada hari ini telah dilantik oleh pengurus pusat,” ucapnya.

Ketua Wilayah BKMT Provinsi Sulut Yasti Mokoagow, menyampaikan ucapan terima kasih kepada Wakil Gubernur Sulut Steven OE Kandouw, yang sempat hadir di acara pelantikan ini meski banyak kesibukan tapi masih meluangkan waktu untuk bersama – sama dengan pengurus BKMT se-Sulut.

“Kami akan terus mendukung program pemerintah provinsi Sulut yang dibawah kepemimpinan Gubernur Sulut Olly Dondokambey dan Wakil Gubernur Steven OE Kandouw,” katanya.

Ia pun meminta kepada Wakil Gubernur, untuk kedepannya dapat memberikan bantuan melalui dana hibah untuk BKMT Sulut dalam APBD 2024.

Kesempatan itu, ia memberikan apresiasi kepada penjabat Bupati Bolmong Ir Limi Mokodompit MM, yang telah mengerahkan warganya untuk hadir dalam acara pelantikan ini sebanyak 7000 ribu lebih BKMT Bolmong.

“Saya harus berikan apresiasi dan ini semua pak Wakil Gubernur atas dukungan penuh dari pak Penjabat Bupati Bolmong Limi Mokodompit,” ungkap Yasti.

Sementara itu, dalam sambutan Wakil Gubernur Sulut Steven OE Kandouw, memberikan apresiasi atas kegiatan pelantikan pengurus wilayah BKMT Sulut pada saat ini.

“Ini luar biasa sebab cukup banyak yang hadir, saya akan setiap saat bersedia hadir dalam kegiatan BKMT Jika di undang,” imbuh Steven.

Untuk itu, permintaan Ketua Wilayah BKMT Provinsi Sulut Yasti Mokoagow. Kata Steven, untuk APBD tahun 2024 provinsi Sulut akan di anggarkan dana hibah untuk BKMT Sulut.

“Dana hibah itu sebesar Rp 1 Miliar untuk tahun depan,” ujarnya. (Yono).

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.