Jelang Hari Pencoblosan, Asripan Nani dan Forkopimda Tinjau Kesiapan TPS di Wilayah Kotamobagu

0
18

Detotabuan.com, KOTAMOBAGU – Penjabat Wali kota Kotamobagu Dr. Drs Asripan Nani M.Si bersama unsur Forkopimda yakni, Kapolres Kotamobagu, AKBP Dasveri Abdi SIK dan Dandim 1303/Bolmong, Letkol Inf Fahmil Harris SIP, serta Ketua Bawaslu Kotamobagu, meninjau langsung persiapan Tempat Pemungutan Suara (TPS) dalam rangka Pemilihan Umum (Pemilu) serentak Tahun 2024 di wilayah Kota Kotamobagu, Selasa (13/2/2024).

Dalam peninjauan tersebut, Pj. Wali Kota Kotamobagu dan Forkopimda turut memeriksa kesiapan TPS di wilayah Kota Kotamobagu, jelang hari pencoblosan yang akan dilaksanakan serentak pada besok, Rabu 14 Februari 2024.

Pj. Asripan Nani dan Forkopimda meninjau mulai dari ketersediaan tempat, kelengkapan sarana dan prasarana, hingga sistem keamanan yang diterapkan.

Kepala Badan Kesbangpol Kota Kotamobagu, Rafiqa Bora, menyampaikan bahwa persiapan TPS ini dilakukan dengan sangat serius dan teliti demi menjamin kelancaran proses demokrasi pada hari pemungutan suara nanti.

“Sesuai dengan instruksi dari Pj. Wali Kota, kami telah melakukan persiapan secara maksimal untuk memastikan semua TPS siap digunakan pada hari pemungutan suara. Kami telah memeriksa segala aspek mulai dari aksesibilitas lokasi, kesiapan petugas, hingga kelengkapan perlengkapan pemilu,” ujar Rafiqa Bora.

Rafiqa Bora juga menegaskan komitmen pihaknya dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama proses pemungutan suara berlangsung.

“Kami bekerja sama dengan aparat keamanan untuk memastikan bahwa setiap TPS aman dan terkendali,” tambahnya.

“Hasil peninjauan hingga berakhir di titik Kelurahan Mongkonai Alhamdulillah belum ada kendala,” pungkasnya.

Pada kesempatan tersebut, Pj. Wali Kota Asripan Nani menyampaikan apresiasi atas kerja keras semua pihak yang terlibat dalam persiapan pemilu di Kota Kotamobagu.

Ia mengimbau agar masyarakat turut serta dalam mensukseskan pesta demokrasi ini dengan menggunakan hak pilihnya. (Ida)

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.