Resmi Mendaftar di Partai Golkar, ADM Ingin Kembalikan Kejayaan Partai Ini

oleh -87 Dilihat
oleh

KOTAMOBAGU,DETOTABUAN.COM – Kepastian maju tidaknya politisi muda partai Golkar, Aditya Didi Moha, S.Ked, MM (ADM) dalam kontestasi politik, pemilihan walikota dan wakil walikota kotamobagu periode 2018-2023 akhirnya terjawab sudah.

 

Anggota DPR RI dua periode itu resmi mendaftar sebagai bakal calon Walikota Kotamobagu, Rabu (9/8) malam ini, di Sekretariat pejaringan DPD II Golkar Kota Kotamobagu.

 

Diwawancarai usai pendaftaran, ADM mengatakan, motivasi dirinya mendaftar di partai Golkar, karena merasa terpanggil untuk mewujudkan cita-cita besar partai berlambang pohon beringin itu.

 

“Partai Golkar memiliki target besar untuk memenangkan mayoritas Pilkada 2018 di seluruh Indonesia. sesuai raihan golkar di 2017 yaitu kemenangan 54 persen Pilkada diseluruh indonesia, maka ini adalah momentum kedua untuk mewujudkan hal itu,” terang Putra sulung mantan bupati Bolmong Marlina Moha Siahaan (MMS) itu.

 

Selaku bagian dari kader Golkar kata ADM, ia memiliki tanggung jawab besar untuk mengembalikan kejayaan partai golkar.

“Selaku kader saya memiliki kewajiban dan tanggung jawab besar untuk mensukseskan dan memenangkan Agenda-Agenda politik teristimewa tentunya hari ini di Kota Kotamobagu, apalagi partai ini pernah mencapai puncak kejayaan,” terang Sekretaris Komisi XI DPR RI.

 

Sementara itu, Sekretaris DPD PG KK Drs. Sudirman Mamonto mengatakan, hingga saat ini sudah ada 4 bakal calon yang mengembalikan formulir pendaftaran di sekretariat PG.

 

“Dari 20 bakal calon walikota dan wakil walikota sudah ada 4 yang mengembalikan berkas,” kata Mamonto yang juga tim penjaringan DPD II Golkar Kotamobagu.

 

Selanjutnya kata dia, pada hari Sabtu hingga senin tim penjaringan akan melakukan verifikasi berkas. Para bakal calon akan diberikan waktu untuk melengkapi berkas mulai selasa hingga kamis, sebelum diundang untuk penyampaian visi misi, untuk dinilai, siapa bakal calon yang layak diusulkan pada pleno penetapan tanggal 19 agustus nanti.

“Dari hasil pleno itu, kita (DPD II) akan menentukan 5 pasang bakal calon Walikota-Wawali, untuk diusulkan ke DPD I Partai Golkar Sulut, selanjutnya DPD I juga akan melakukan pleno penetapkan 3 pasang calon untuk diusulkan ke DPP,” pungkasnya.

 

Pantauan media ini, saat pendaftaran, ADM diantar Ketua dan pengurus fraksi DPRD Bolmong diantaranya Hi. Abdul Kadir Mangkat, Robby Girot, Marthen Tangkere, Vera Pandelaki dan I Ketut Sukadi selain itu hadir juga mantan Ketua DPRD Kotamobagu Rustam Siahaan, sejumlah pengurus Partai Golkar Kotamobagu, Tim sukses ADM dan pihak Keluarga.

 

(Tio)

 

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

No More Posts Available.

No more pages to load.