Pasar Murah Diminati Warga

oleh -174 Dilihat
oleh

KOTAMOBAGU, DETOTABUAN.COM – Pasar murah yang digelar oleh Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan Penanaman Modal (Disperindagkop-PM) di lapangan Beringin Desa Kopandakan I, Kecamatan Kota Selatan, Selasa (03/05), menarik minat banyak warga.

Kegiatan yang merupakan bagian dari kegiatan Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) Ke XIII yang dirangkai Hari Kesatuan Gerak PKK ke 44 tersebut, menghabiskan anggaran sekira Rp 50 juta rupiah untuk pengadaan sejumlah bahan pokok, seperti beras, minyak goreng, gula, tepung serta telur ayam.

“Bahan yang tersedia, diperkirakan cukup  melayani kebutuhan sekitar 500-an kepala keluarga,” ujar Kepala Disperindagkop-PM Kotamobagu, Herman Arai, Selasa (03/04) saat ditemui detotabuan.com di lokasi kegiatan.

Kegiatan pasar murah yang digelar Disperindagkop-PM itu sendiri, mendapat sambutan postif dari Masyarakat yang datang untuk membeli kebutuhan pokok tersebut.

“Bagus, karena bisa membeli bahan pokok dengan harga murah. Tentunya sangat membantu Masyarakat,” kata Teli, warga Desa Tabang yang datang untuk membeli bahan pokok di pasar murah tersebut. (udi)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

No More Posts Available.

No more pages to load.