Giat PSN di Desa Losarang Diwarnai Aksi Protes Warga

oleh -53 Dilihat
oleh

INDRAMAYU,DETOTABUAN.COM – Pemerintah Desa (Pemdes) Losarang melakukan kerja bhakti bersih -bersih lingkungan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) di RT 11 dan RT 12, Rabu (03/01/2023) tadi.

Hal ini dimaksudkan, sebagai langkah antisipasi mencegah perkembangbiakan nyamuk Aedes Aegypti pasca dua warganya terkena penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD).

Menariknya, aksi tersebut mendapat protes dari salah satu warga yang ada di RT 11.

“Kegiatan yang digagas Pemdes dan Pemerintah Kecamatan ini bagus, tapi sayang kendalanya sampah dari irigasi atau saluran bekas lumpur yang dari selokannya tidak dibuang atau dibersihkan bekas kegiatan pagi tadi oleh pemerintah Desa Losarang,” ujar salah satu warga yang enggan namanya dipublish.

Alangkah baiknya kata dia, kegiatan ini berjalan sebulan sekali biar tidak terdampak gejala DBD yang berkelanjutan. “Sayangnya pa Kades nggak hadir kalau hadir kan enak,” kesalnya.

Menanggapi protes warga, Kades Losarang Arifin membantah hal itu, menurutnya sampah plastik dan daun kering yang ada diselokan itu sudah diangkat, termasuk yang ada di dekat sekolah dasar (SD).

“Memang yang sebagian (belum.diangkat.red), karena terkendala dengan pekerjaan disitu, termasuk sampah bekas galian,” terang Arifin.

Untuk itu, Arifin menginbau kepada masyarakat untuk terus menjaga kebersihan, sebab kebersihan itu harus tumbuh dan ditanamkan dari diri sendiri.

“Kalau kita pengen sehat harus tau pola sehat gimana, pertama dari rumah kita sendiri sudah bersih belum, kalau sudah bersih berarti nyaman nanti tetangga setelah itu lingkungan,”

“Harapan saya pengenya masyarakat ikut andil, ikut serta sama pemerintah desa, ikut melaksanakan kerja bakti kebersihan seperti Jumat bersih di setiap RT,” sambungnya.

(Pewarta : Yanto)

 

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

No More Posts Available.

No more pages to load.