BOLMONG,DETOTABUAN.COM – Warning Bupati Hi Salihi B Mokodongan kepada sejumlah Kepala SKPD Pemkab Bolmong untuk menggenjot PAD rupanya menjadi perhatian serius sejumlah pejabat. Hal ini sebagaimana dikatakan Kepala Kantor Pelayanan Izin Terpadu (KPPT) Bolmong, Usman Buchari.
Hal inipun dibuktikan lewat capaian PAD KPPT Bolmong, yang meski baru memasuki triwulan pertama tahun 2016, namun sudah menyentuh angka 22 persen.
“Saya optimis bisa memenuhi target PAD yag ditetapkan,bahkan kami mengupayakan, diakhir triwulan ke-empat capaian PAD bisa over target seperti capaian tahun sebelumnya (2015 lalu),” janji Buchari, ketika bersua awak detotabuan.com, Selasa (23/2) siang tadi.
Diketahui, target PAD KPPT Bolmong untuk tahun 2016 ditetapkan sebesar Rp 1 Miliar. Hal ini tentu bukan hal yang sulit bagi seorang Usman Buchari. Pasalnya, untuk tahun 2015 lalu saja, ia mampu memenuhi bahkan melewati target PAD yang ditetapkan pemerintah Kabupaten Bolmong.
(*)