Bawaslu Bolmut Koordinasi dengan KPU dan Bawaslu Gorut Terkait Data Pemilih Perbatasan

0
24

DETOTABUAN.COM,BOLMUT – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Bolaang Mongondow Uta (Bolmut), melakukan koordinasi dengan Bawaslu Kabupaten Gorontalo Utara dan Komisi Pemilihan Umum (KPU) terkait data pemilih di wilayah perbatasan.

Koordinasi ini bertujuan untuk memastikan kesiapan dan akurasi data pemilih di wilayah perbatasan antara Kabupaten Bolmut dan Kabupaten Gorontalo Utara.

Dalam pertemuan tersebut, para perwakilan dari masing-masing lembaga secara intensif membahas berbagai aspek terkait pemutakhiran dan validasi 30 data jumlah pemilih, koordinasi ini menindak lanjuti pasca kunjungan kerja Panwaslu Gorut ke Bawaslu Bolmut pada senin 30/10/2023.

Koordinator Divisi HP2H ,Rizky Posangi SH mengatakan, koordinasi ini untuk menjaga integritas dan transparansi dalam pelaksanaan pemilihan umum 2024 mendatang.

Pasalnya kata dia, 30 data pemilih perbatasan yang ditemukan ini diantaranya berdomisili berdomisili di Atinggola Kabupaten Gorut, namun tinggal di Kecamatan Pinogaluman, Kabupatlen Bolmut.

“Ini akan menjadi perhatian Bawaslu Bolmut, sehingga itu Bawaslu Bolmut berencana melakukan patroli kawal hak pilih di Kecamatan Pinogaluman dalam pekan ini,” ujarnya, Rabu (15/11/2023) tadi.

Terkait hal itu, Bawaslu Bolmut mengapresiasi kerjasama yang erat antara lembaga pemantau pemilu, yakni Bawaslu dan KPU, serta menekankan pentingnya sinergi dalam memastikan bahwa setiap pemilih, khususnya di wilayah perbatasan, terdaftar secara akurat dan tidak terjadi kekeliruan data.

“Kegiatan ini mencerminkan komitmen kuat dari Badan Pengawas Pemilihan Umum Kabupaten Bolaang Mongondow Utara untuk menjaga integritas dan kelancaran proses pemilihan umum,” tambahnya.

Dengan adanya koordinasi ini  Rezky berharap, transparansi dan akurasi data pemilih dapat ditingkatkan, memberikan dasar yang kuat untuk penyelenggaraan pemilihan umum yang berkualitas dan adil di wilayah tersebut. (Ipul)

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.